Dok : * H. Taufik Qurrohman Kabid Cipta Karya Lubuklinggau




Lubuklinggau - Warunginformasi.co.id


Pemerintah Daerah Kota Lubuklinggau melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU PR) Kota Lubuklinggau, tahun ini kembali membangun dua rumah Dinas untuk dua wakil ketua DPRD Kota Lubuklinggau. 


Rumah Dinas untuk dua orang wakil ketua DPRD Kota Lubuklinggau, dibangun tepat bersebelahan dengan rumah Dinas ketua DPRD yaitu di Jalan SMB II jalan pembangunan Kelurahan Air Kuti, Kecamatan Lubuklinggau Timur I.


Pembangunan dua unit rumah Dinas ini dikerjakan oleh CV Dua Putra dengan kontrak senilai Rp 3,693 miliar dan dengan massa kontrak kerja selama 180 hari atau 6 bulan.


“Luas bangunan satu unit 240 meter persegi, dengan bentuk minimalis modern,”Ujar H. Taupiq Qurrahman Kabid Cipta Karya PUPR Kota Lubuklinggau, Senin, 25/7/2022.


Lanjut ia mengungkapkan, dengan di bangunnya rumah dinas untuk dua Wakil Ketua DPRD kota Lubuklinggau sesuai dengan amanat Perpres No 73 tahun 2011 Tentang Pembangunan Bangunan Gedung Negara, permen PU no 22 tahun 2018 dan Permendagri no 11 tahun 2007 tentang sarana dan prasarana perangkat daerah.


“Jadi kita diamanatkan untuk memberikan pasilitas penyelenggara publik, untuk menunjang kinerja pemerintah daerah yaitu Ketua DPRD dan Wakil-wakil Ketua DPRD kota Lubuklinggau”Pungkasnya. (*)

Lebih baru Lebih lama