*IGTK-PGRI Musi Rawas


Musirawas|Warunginformasi.co.id


Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) PGRI Kabupaten Musirawas Sumatera Selatan menggelar Workshop Desain Pembelajaran Kurikulum Merdeka disetiap Kecamatan dalam Kabupaten Musirawas.


Ketua IGTKI PGRI Musirawas, Meilia Oktarida,M TPd didampingi Sekretaris IGTKI PGRI, Siti Hartutik,S.Pd.I mengatakan, seyogyanya kegiatan ini mulai dilaksanakan bertepatan dengan peringatan Hardiknas 2 Mei. Sehubungan banyaknya kegiatan dalam rangka Hardiknas dimundurkan menjadi tanggal 4 sampai tanggal 9 mei 2023.


"Hari kamis Kemarin (4/5/2023) sudah dimulai untuk Kecamatan Muara Lakitan dan Muara Kelingi yang dilaksanakan di Desa Muara Rengas Kecamatan Muara Kelingi"ujar Meilia Oktarida


Dikatakan, hari ini Jumat (5/5) Workshop Desain Pembelajaran Kurikulum Merdeka Anak Usia Dini digelar didua titik, yaitu TK Pelita Sumber Harta untuk kecamatan Sumber Harta dan Purwodadi dan TK Pembina Megang Sakti untuk kecamatan Megang Sakti.


Dijelaskan, untuk besok (Sabtu/6/5) akan dilaksanakan di dua titik, yaitu di SKB Mataram dan STL Ulu Terawas yang diikuti oleh peserta dari Kecamatan Tugu Mulyo, Muara Beliti, TPK dan STL Ulu Terawas.


"Untuk Kecamatan Jayaloka, Suka Karya, BTS Ulu dan Trans HTI akan dilaksanakan pada hari Senin (8/5) digedung Serba Guna Cipto Dadi Kecamatan Suka Karya dan untuk Kecamatan Selangit akan digelar di Selangit pada hari Selasa (9/5)"tutupnya. (*Rls)

Lebih baru Lebih lama