*dok : Pelepasan Kontingen PASI Kabupaten Musi Rawas Utara pada Porprov Sumsel XIV Di Kabuoaten Lahat.



Muratara - Warunginformasi.co.id


Wakil Bupati Musi Rawas Utara, H. Innayahtullah melepas kontingen untuk mengikuti perhelatan Porprov Sumsel Ke-XIV dikabupaten Lahat. Pegelaran pelepasan ini di laksanakan di gedung pemda Musi Rawas Utara, Jum'at (15/9).


Kegiatan yang di hadiri oleh Asisten I (Bidang Pemerintahan) Alfirmansyah, dan Ketua Umum Pengurus Persatuan Ateltik Seluruh Indonesia (PASI) Muhammad Ali Gunawan dan seluruh jajaran panitia penyelerenggara kegiatan.


Muhammad Ali Gunawan, saat diwawancarai dalam acara pelepasan kontingen PASI kabupaten Musi Rawas Utara mengatakan PASI memboyong 15 atlit putra dan putri.

*Muhammad Ali Gunawan - Ketua Umum Pengurus Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kabupaten Musi Rawas Utara.


"Berkaca pada tahun lalu, pada kejurda atlit kita memborong 12 medali, dimana pencapaian itu memicu semangat para Atlit PASI Muarata untuk mendapatkan yang terbaik dalam ajang Porprov Sumses tahun ini".


Disamping itu, Muhammad Ali Gunawan memberikan doa terbaik dan support kepada seluruh Atlit PASI yang berangkat menuju perhelatan Porprov Sumsel Ke-XIV dikabupaten Lahat.


"Semoga selamat sampai tujuan, dan berikan yang terbaik.Prestasi yang telah diraih pada tahun sebelumnya, harus dipertahankan. Dan rebut lebih banyak lagi medali di Porprov kali ini".


Diakhir kata, dirinya juga menyampaikan apresiasi kepada pemerintah kabupaten Musi Rawas Utara yang selalu mendukung penuh kegiatan PASI Muratara.


Penulis : Iqbal

Media : Warunginformasi.co.id

Lebih baru Lebih lama